INDOSatu.co – LAMONGAN – Pekan awal masuk kerja pasca libur Hari Raya Idul Fitri 1444 H, Pemkab Lamongan, Jawa Timur menggelar kegiatan halal bihalal bersama seluruh ASN. acara tersebut digelar di halaman Pemkab Lamongan, Kamis (27/4).
Pada kesempatan tersebut, Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi (Pak Yes) menuturkan, masuk kerja setelah libur panjang dapat memberikan jiwa yang lebih fresh dan semangat, sehingga memberikan excellent service bagi masyarakat.
“Hari ini kita bisa bertemu, berkumpul bersilaturhami untuk halal bihalal dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1444 H. Setelah libur panjang, bertemu keluarga, sanak saudara, tentu akan lebih fresh dan semangat lagi dengan situasi dan suasana baru dalam melaksanakan tugas sehari-hari,” tutur Pak Yes.
Pak Yes berharap, momentum halal bihalal dan saling memaafkan menjadi kekuatan serta tekat yang menyublim untuk mencapai kejayaan Lamongan. Dan tentu, semangat ini bisa menyublim menjadi satu tekad, satu semangat, yang semakin kuat menuju kejayaan yang kita semua idam-idamkan. ”Mohon maaf yang sebesar-besarnya segala kesalahan yang kami sengaja maupun tidak disengaja, dan selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 H, taqabbalallahu minna wa minkum,” kata Pak Yes.
Sementara itu, Sekertaris Daerah Kabupaten Lamongan Moh. Nalikan mengungkapkan, pemilihan hari halal bihalal yang dilaksanakanakan di hari kedua pasca cuti Hari Raya Idul Fitri untuk dapat memberikan excellent service kepada masyarakat pasca libur panjang.
“Halal bihalal ini sebenarnya dilaksanakan pada Rabu (26/4) kemarin. Namun, karena adanya surat edaran terkait pelaksanaan halal bihalal, sehingga kita laksanakan hari ini, Kamis (27/4). Dan terlebih, kemarin kita juga sudah melakukan pengecekan di beberapa fasilitas pelayanan, dan ASN sudah disiplin memberikan pelayanan, yang terbukti di beberapa pelayanan seperti MPP, dukcapil, puskesmas, rumah sakit, pelayanan masyarakat dapat berjalan dengan baik,” jelas Nalikan. (*)